Cara Melihat Saldo Google Play dengan Aplikasi & Browser

Cara Melihat Saldo Google Play dengan Aplikasi & Browser

Diposting pada

Tentang bagaimana cara melihat Saldo Google Play, ternyata dapat dilakukan dengan beberapa cara. Pun kamu bisa melakukannya sesuai kebutuhan.

Google Play sendiri memang menyediakan fitur saldo, yang nantinya dapat digunakan untuk membeli beberapa item atau produk tertentu. Secara resmi yang dikeluarkan oleh Google Play itu sendiri. Namun pembelian tidak bisa dilakukan jika saldo kurang, dan saldo harus dilihat dahulu.

Cara Melihat Saldo Google Play di Perangkat Android

Ya, cara pertama yang bisa dilakukan adalah dengan menggunakan perangkat kamu sendiri. Secara langsung. Panduan dan metode ini pun dapat dianggap menjadi cara yang paling mudah, yakni langsung menggunakan Google Play Store. Untuk tahu caranya bagaimana, simak penjelasannya ya.

  1. Pertama, langsung buka aplikasi Google Play Store di HP Android yang kini sedang kamu gunakan
  2. Berikutnya buka dan tap foto profil dibagian atas untuk membuka menunya
  3. Jika sudah, langsung pilih menu Pembayaran dan Langganan
  4. Dari menu tersebut, maka kamu dapat melihat ke menu lain di keterangan Metode Pembayaran
  5. Dengan perintah dan membuka menu tersebut, maka kamu akan melihat beberapa jenis metode pembayaran. Termasuk metode pembayaran menggunakan Google Play
  6. Dari tampilan metode pembayaran tersebut, maka kamu akan secara langsung melihat saldo Google Play yang dimiliki.

Cara Melihat Saldo Google Play di Browser

Jika kamu tidak ingin menggunakan aplikasi Google Play Store secara langsung, maka untuk melihat saldo Google Play ternyata bisa dilakukan menggunakan aplikasi web browser. Bisa dilakukan via perangkat HP, atau via PC hingga laptop. Bagaimana caranya?

  1. Pertama, buka terlebih dahulu aplikasi web browser yang biasa kamu akses dan gunakan sehari-hari
  2. Selanjutnya Login menggunakan akun Google seperti biasa
  3. Lanjutkan prosesnya dengan masuk ke menu Profil Pembayaran
  4. Jika sudah, langsung klik menu Metode Pembayaran dan saldo Google Play kamu akan ditampilkan pada pilihan daftar metode pembayaran. Yakni Google Play
  5. Selesai

Nah, dengan cara-cara dan langkah di atas. Maka kamu sudah bisa melihat secara jelas berapa sisa saldo pada Google Playnya. Pun tentu saja pastikan saldo cukup jika ingin melakukan pembelian terhadap item tertentu.

Saldo Google Play Bisa Digunakan untuk Apa Saja?

Nah, agar lebih banyak informasi dan pengetahuan kamu tentang penggunaan saldo Google Play. Ternyata berdasarkan halaman resmi dari fitur bantuan Google. Kegunaan dari saldo ini ternyata bisa digunakan untuk membeli, atau juga melakukan langganan terhadap satu konten tertentu.

Mulai dari aplikasi, Film, hingga Buku atau bahkan Newsstand. Namun memang ada beberapa negara anggota Wilayah Ekonomi Eropa serta Inggris Raya yang ternyata tidak bisa menggunakan saldo Google Play untuk berlangganan fitur Newsstand.

Jadi, saldo ini nantinya bisa kamu gunakan untuk mengunduh aplikasi berbayar. Kemudian berlangganan dalam aplikasi. Hingga membeli item di dalam aplikasi games yang dimainkan. Dan jika kamu membutuhkan serta ingin melakukannya, maka proses top up saldo wajib dilakukan.

Cara Melakukan Top Up Saldo Google Play

Setelah kamu tahu bagaimana cara melihat saldo Google Play, kemudian ternyata ingin melakukan sebuah transaksi tertentu. Lalu ternyata saldo Google Playnya kurang, maka kamu wajib melakukan top up saldo terlebih dahulu.

Untuk melakukan top up saldo pun dapat dilakukan dengan beberapa cara, kamu dapat melakukannya dengan beberapa metode. Simak saja pembahasan berikutnya.

1. Menggunakan Metode Transfer Bank

Ya, ternyata kamu bisa membeli saldo menggunakan metode transfer bank dan mengaplikasikan beberapa langkah di bawah ini.

  • Pertama, buka terlebih dahulu aplikasi Google Play Storenya
  • Berikutnya klik profil Google Play kamu dan pilih menu Pembayaran & Langganan
  • Jika sudah, langsung saja pilih keterangan menu Metode Pembayaran
  • Lakukan perintah tersebut dan lanjutkan untuk memilih keterangan Beli Saldo Google Play
  • Lalu pilih Jumlah Saldo yang diinginkan, klik Lanjutkan
  • Nanti sistem akan menyediakan beberapa metode transfer bank dan kamu cukup memilih bank mana yang akan digunakan
  • Jika sudah, maka sistem akan memberikan kamu nomor Virtual Account sebagai kode pembayarannya
  • Nanti gunakan kode tersebut untuk pembayaran dengan aplikasi mobile banking yang kamu gunakan atau pilih. Pun bisa juga pembayaran dilakukan menggunakan internet banking, hingga menggunakan ATM.

2. Menggunakan Uang Cash

Mencari tahu tutorial cara melihat saldo Google Play, jelas untuk mengetahui berapa sisa saldonya bukan? Jika kurang dan butuh ditambahkan, maka proses top up dapat dilakukan menggunakan uang cash. Atau uang tunai. Bagaimana caranya?

  • Pertama, buka terlebih dahulu aplikasi Google Play Store di HP atau perangkat kamu
  • Kemudian dibagian kanan atas, klik langsung ikon profil
  • Nanti akan disediakan beberapa pilihan, maka langsung saja pilih Pembayaran & Langganan
  • Jika sudah, langsung masuk ke menu Metode Pembayaran dan lanjutkan proses dengan memilih Beli Saldo Google Play
  • Tentukan serta pilih jumlah saldo yang ingin ditambahkan, klik lanjutkan jika sudah menentukan
  • Dengan metode uang cash, maka kamu dapat memilih toko untuk melakukan pembayaran secara tunai
  • Jika cara ini dilakukan pertama kamu, maka kamu harus menambahkan nama serta kode pos
  • Pastikan prosesnya selesai, maka langsung klik Dapatkan Kode Pembayaran.

Nanti tinggal datangi toko yang dipilih, dan berdasarkan halaman bantuan Google Play. Pembayaran secara cash melalui toko, ternyata bisa dilakukan di Lawson. Kemudian di Indomaret, Alamart, dan Alfamidi hingga Dan+Dan.

3. Menggunakan Voucher

Ya, vouchernya ini ternyata bisa kamu beli di Indomaret hingga Alfamart terdekat. Selain itu, saldo Google Play juga bisa dibeli secara online melalui Klik BCA. Coda Shop, DANA, Shopee hingga OVO sampai LinkAja.

Setelah melakukan pembelian, nanti kamu akan mendapatkan sejumlah kode voucher dan diharuskan untuk memasukkan kode tersebut ke Google Play. Tujuannya tentu saja agar saldonya bertambah. Bagaimana caranya?

  • Pertama, masuk terlebih dahulu ke alamat website play.google.com/store/paymentmethods atau bisa juga langsung buka aplikasi Google Play Store melalui HP Android
  • Masuk ke halaman Metode Pembayaran, jika belum Login maka harus Login terlebih dahulu
  • Klik menu Metode Pembayaran dan pilih keterangan menu Tukarkan Kode
  • Masukkan langsung kode yang kamu dapatkan, kemudian klik tombol menu Tukarkan
  • Maka secara otomatis, jumlah saldo Google Play akan bertambah sesuai dengan voucher yang sudah dibeli.

Nah, sekarang kamu secara lengkap sudah tahu bagaimana cara melihat saldo Google Play dan tahu bagaimana cara top upnya. Barangkali jika pengecekan sudah dilakukan dan ternyata saldo kurang, maka pembelian saldo bisa segera dilakukan.

FAQ │Pertanyaan Tentang Cara Melihat Saldo Google Play

Apakah Cara Melihat Saldo Google Play Bisa Offline?

Tidak, sistem perangkat yang digunakan untuk mengecek harus terhubung dengan jaringan internet secara aktif.

Apakah Melihat Saldo Google Play Bisa Melalui iPhone?

Tidak, sebab Google Play hanya terintegrasi dengan pengguna perangkat Android saja.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *